Pemkot Makassar Siapkan Pembangunan Jalan di Romang Tangayya Tahun 2026
FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, terus menunjukkan komitmennya dalam memperhatikan kebutuhan dasar warga, khususnya dalam hal pemerataan infrastruktur dan aksesibilitas jalan di seluruh wilayah Kota Makassar.
Upaya tersebut tidak hanya difokuskan di kawasan perkotaan, tetapi juga menjangkau daerah-daerah yang selama ini sulit diakses kendaraan akibat kondisi geografis dan letaknya yang berbatasan langsung dengan wilayah lain, seperti Kabupaten Gowa dan Maros.
Kepedulian itu kembali diperlihatkan Munafri saat meninjau langsung kawasan Romang Tangayya, Kelurahan Tamangapa, Kecamatan Manggala, salah satu wilayah yang berada di perbatasan Makassar-Gowa, Rabu (12/11/2025).
Kawasan tersebut diketahui belum memiliki akses jalan yang optimal dari arah Manggala. Warga yang ingin menuju ke lokasi bahkan harus memutar melewati Jalan Poros Samata Gowa, dengan jarak tempuh sekitar enam kilometer.
Kondisi ini menyulitkan mobilitas warga, terutama dalam kegiatan ekonomi dan layanan publik sehari-hari.
Untuk melihat langsung kondisi di lapangan, Munafri turun bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir, serta Camat Manggala, Andi Eldi Indra Malka. Rombongan menelusuri jalur akses masuk dari Jalan Poros Burung-Burung (Samata), Gowa, yang menjadi satu-satunya jalur penghubung ke wilayah tersebut.
Langkah ini merupakan bagian dari perhatian serius Pemerintah Kota Makassar dalam memastikan pemerataan pembangunan infrastruktur hingga ke wilayah-wilayah perbatasan.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:


















































