Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi Dua Kali dalam Enam Jam, Status Siaga Level III

1 month ago 35
Gunung Lewotobi Laki-laki terpantau dari Pos Pengamatan Gunung Api Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT). ANTARA/HO-PVMBG Gunung Lewotobi Laki-laki terpantau dari Pos Pengamatan Gunung Api Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT). ANTARA/HO-PVMBG

FAJAR.CO.ID, NTT -- Gunung Lewotobi Laki-laki yang terletak di Kabupaten Flores Timur (Flotim), Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali erupsi sebanyak dua kali dalam enam jam atau dalam periode pengamatan Sabtu (8/3) pukul 06.00 Wita hingga pukul 12.00 Wita.

"Jumlah dua letusan dengan amplitudo 29,6 mm hingga 44,4 mm dan durasi 46 detik hingga 48 detik," kata Petugas Pemantau Gunung Lewotobi Laki-laki Herman Yosef S Mboro dalam laporannya yang diterima di Labuan Bajo, Sabtu.

Kolom abu kedua erupsi yang terjadi masing-masing pada pukul 10.32 Wita, dan pukul 10.41 Wita itu tidak teramati.

Dalam periode pengamatan itu terjadi juga gempa hembusan sebanyak tujuh kali dengan amplitudo 5,9 mm hingga 22,2 mm dan durasi 38 detik hingga 171 detik.

Tercatat juga dua kali gempa tremor harmonik dengan amplitudo 2,9 mm hingga 5,9 mm dan durasi selama 48 detik hingga 119 detik.

Selanjutnya, tercatat satu kali gempa tektonik lokal dengan amplitudo 29,6 mm, S-P 3,8 detik dengan durasi 38 detik dan satu kali gempa tektonik jauh dengan amplitudo 4,4 mm, S-P tidak terbaca dengan durasi 125 detik hingga 197 detik.

Cuaca di sekitar Gunung Lewotobi Laki-laki dalam periode pengamatan tersebut dilaporkan cerah dan berawan. Angin bertiup lemah ke arah barat daya dan barat. Suhu udara 22 derajat Celsius hingga 31.7 derajat Celsius.

Dia mengatakan bahwa saat ini Gunung Lewotobi Laki-laki berada pada Status Level III (Siaga), oleh karena itu, masyarakat dan pengunjung diimbau untuk tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius 5 km dari pusat erupsi dan sektoral Barat Daya - Timur Laut sejauh 6 km.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |