Gregoria Mariska Tunjung Siap Berikan 100 Persen Kemampuannya di Babak Final

5 days ago 26

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil membuat harum nama Indonesia.

Keberhasilannya mencapai babak final Kumamoto Master Jepang 2025 jadu sesuatu yang bisa dibanggakan.

Gregoria berhasil ke babak final usai meraih kemenangan atas Chiu Pin Chian di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Sabtu (15/11/2025).

Pebulutangkis yang akrab disapa Jorji ini menang dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-14.

Kemenangan itu mengantar Gregoria lolos ke final. Bagi Gregoria, ini adalah final ketiga di turnamen Kumamoto Masters.

Saat ini, ia mengaku performa belum dalam bentuk terbaik meski berhasil sampai ke partai puncak.

"Mengucap syukur untuk hasil hari ini, walau saya merasa bermain kurang bersih tapi bisa melewatinya dengan kemenangan," ujar Gregoria dalam keterangan resmi PBSI.

Soal keberhasilan mencapai tiga kali final di ajang ini, ia mengaku tidak menyangka bisa sampai kesini.

"Final ketiga secara beruntun di Kumamoto Masters, senang dan tidak menyangka. Pencapaian yang sangat berarti karena ini merupakan tahun yang berat untuk saya setelah sempat rehat beberapa kali karena sakit," tuturnya.

"Terima kasih banyak untuk pendukung saya yang hadir di lapangan hari ini, dukungannya terdengar dan sangat berarti. Juga untuk semua yang mendukung saya dimanapun berada," tutupnya.

(Erfyansyah/Fajar) 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |