
FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar mengeluarkan terkair prakiraan cuaca di Sulawesi Selatan, Jumat (28/2/2025).
Berdasarkan prakiraan BMKG, cuaca di Makassar,Barru, Bulukumba, Gowa, Jeneponto, Kepulauan Selayar, Maros, Pangkep, dan Takalar hujan ringan pada pagi hari.
Untuk beberapa wilayah lainnya di Sulawesi Selatan diperkirakan cuma berawan.
Masuk siang dan sore hari, wilayah Makassar, Barru, Kepulauan Selayar, Pangkep, dan Parepare diprediksi berawan.
Sedangkan wilayah Bone, Bantaeng, Sinjai, Bulukumba, Luwu Timur, Luwu, Palopo, dan Pinrang diprediksi mengalami hujan sedang.
Khusus untuk Luwu Utara, diperkirakan bakal turun hujan lebat dan hujan ringan di sebagian wilayah Sulsel lainnya.
Dan untuk malam hari, Kota Makassar dan sebagian besar wilayah Sulsel diprakirakan berawan.
Kecuali Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara, Palopo, dan Sinjai yang diprediksi mengalami hujan dengan intensitas ringan.
Berikut Prakiraan Cuaca di Sulawesi Selatan, Jumat (28/2/2025).
Prakiraan Cuaca di Sulawesi Selatan Pagi Hari
- Hujan Ringan: Makassar, Barru, Bulukumba, Gowa, Jeneponto, Kepulauan Selayar, Maros, Pangkep, Takalar
- Berawan: sebagian wilayah Sulsel
Prakiraan Cuaca di Sulawesi Selatan Siang dan Sore Hari
- Berawan: Makassar, Barru, Kepulauan Selayar, Pangkep, dan Parepare
- Hujan Sedang: Bone, Bantaeng, Sinjai, Bulukumba, Luwu Timur, Luwu, Palopo, dan Pinrang
- Hujan Lebat: Luwu Utara
- Hujan Ringan: Sebagian wilayah Sulsel
Prakiraan Cuaca di Sulawesi Selatan Malam Hari
- Berawan
- Hujan Ringan: Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara, Palopo, dan Sinjai
Prakiraan Cuaca di Wilayah Sulawesi Selatan Dini Hari
- Berawan
- Hujan Ringan - Sedang: Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara, dan Sinjai
(Erfyansyah/fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: