Terseret Isu Perselingkuhan dengan Hamish Daud, Hotman Paris Ingatkan Sabrina Alatas

7 hours ago 5
Hotman Paris di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (22/4). Foto; Romaida/jpnn.com

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Nama Sabrina Alatas disebut-sebut menjadi penyebab retaknya rumah tangga penyanyi Raisa Adriana dan Hamish Daud.

Sabrina dan Hamish diduga menjalin hubungan khusus setelah netizen menemukan Sabrina memiliki proyek di pinned bertajuk 'FUTURE HOUSE' dengan kontribusi Sabrina Alatas dan HWD yang diduga merujuk pada nama lengkap Hamish Daud Wyllie.

Kabar ini kemudian dikomentari oleh pengacara kondang Hotman Paris Hutapea dalam unggahan instagram miliknya baru-baru ini.

Hotman mengunggah foto Sabrina yang diambil dari potongan video yang sedang ramai di media sosial yang membahas sosoknya.

Hotman mengingatkan agar Sabrina tidak terbuai dengan seseorang yang hanya bermodalkan penampilan. Tak disebut nama yang dimaksud Hotman.

Menurutnya penampilan hanya bertahan sementara. Dia lebih-lebih tidak setuju jika Sabrina berhubungan dengan pria yang tidak mapan dalam materi.

"Awas kegantengan hanya sesaat! Ganteng tapi bokek akan cepat berubah jadi rasa asam & jijik!," katanya dikutip Selasa (4/11/2025).

Hotman menyarankan dengan wajah cantik yang dimiliki Sabrina, dia seharusnya mencari pria yang mapan dan sukses. Hotman menyebut dia sudah sering menghadapi kasus perceraian yang masalahnya adalah soal ekonomi.

"Jika kamu cantik ; Cari pria sukses dgn masa depan six lambo! Menurut Presiden Amerika Serikat : Perceraian paling banyak krn faktor tdk ada uang!!!!," jelasnya.

"Hotman sudah menanganin banyak perkara: Cerei ganteng di awal tapi jijik di akhir!!," sambungnya.

Hotman mencontohkan beberapa kasus yang pernah yang awalnya rumah tangganya harmonis, namun lambat laun rusak karena masalah ekonomi.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |