Sekaliber UGM Gelagapan Ditanya Terkait Berkas Ijazah Jokowi, Susno Duadji: Agak Aneh

2 days ago 8
Perwakilan UGM di Sidang Komisi Informasi.

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Eks Kabareskrim Polri, Susno Duadji, turut menyoroti jalannya sidang Komisi Informasi terkait ijazah mantan Presiden Jokowi.

Dia menilai, agak aneh kampus sekaliber UGM bermasalah dan gelagapan terkait tata berkas, adminsitrasi surat resmi.

"Universitas sekaliber UGM agak aneh dalam tata berkas, administrasi surat resmi, gelagapan, apakah hal ini semakin buat ketidakpercayaan keaslian ijazah Pak Jokowi," tulis Susno Duadji, dikutip dari akun media sosialnya di X, @susno2g, Selasa (18/11/2025).

Untuk diketahui, hal menarik kembali terungkap dalam kasus dugaan ijazah palsu mantan Presiden Joko Widodo yang kini sidangnya bergulir di Komisi Informasi.

Hal itu tampak dalam video yang kini ramai di media sosial, salah satunya diunggah akun di aplikasi Threads, @mata_netizen662.

Yang jadi sorotan tajam dalam unggahan ini terkait nilai Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Jokowi.

“Laporan Kuliah Kerja Nyata 'KKN' Tidak Ada Kok Bisa Mendapatkan Nilai??,” tulis akun tersebut dikutip Selasa (18/11/2025).

“Ketauan Banget Kalau Kuasa Hukum Jokowi Ngibul……!!!!,” tambahnya.

Sejatinya dalam video tersebut bukanlah kuasa hukum Jokowi, tetapi pihak UGM yang tampak kebingungan sendiri.

Pihak UGM dalam sidang itu tampak kebingungan saat ditanyai oleh Ketua Majelis Sidang Komisi Informasi, Rospita Vici Paulyn, soal nilai Kuliah Kerja Nyata (KKN) Jokowi.

Pihak UGM tersebut menjawab bahwa laporan KKN-nya memang tidak ada.

Hanya saja, untuk laporan dari pembimbingnya itu diklaimnya ada.

“Laporan Kuliah Kerja Nyata (KKN) itu, apa yah itu tidak ada,” jelas pihak UGM.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |