Dokter Tifa Peringatkan Jokowi: Hati-Hati Bernasib Seperti Duterte!

1 day ago 5
Dokter Tifa

FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Ahli epidemiologi sekaligus pegiat media sosial, dr. Tifauzia Tyassuma memberikan peringatan ke mantan Presiden RI, Jokowi Widodo.

Melalui cuitan di media sosial X pribadinya, Dokter Tifa sapaan memberi peringatan ini.

Ia menyebut Jokowi harus waspada jika tidak ingin nasibnya sama seperti mantan Presiden Filipina Filipina Rodrigo Duterte.

Dokter Tifa menyebut Jokowi mungkin selamat dari hukum di Indonesia, tapi ia mengingatkan ini tidak berlaku di hukum International.

“Penangkapan Duterte oleh Mahkamah Internasional ini sebagai peringatan Jokowi agar jangan pecicilan lagi dan sok iye,” tulisnya dikutip Kamis (13/3/2025).

“Selamat di Hukum dalam negeri, bisa ngga selamat di Hukum Internasional. Lihat tuh Duterte digelandang ke Den Haag,” sebutnya.

Apalagi, ia menyebut Jokowi sudah masuk daftar Finalis yang sebelum dirilis oleh OCCRP. Itu berarti mantan Presiden RI ketujuh ini sudah masuk pantauan International.

“Ingat! Udah jadi Finalis OCCRP!
Artinya apa? Internasional udah monitor,” ujarnya.

“Korupsi bagi Internasional bukan hanya menggarong duit negara yang bukan haknya, tetapi juga soal HAM! Karena uang korupsi adalah uang yang semestinya digunakan untuk memakmurkan rakyat, bukan memakmurkan keluarga dan kroni!,” jelasnya.

Dokter Tifa memberikan sara agar Jokowi memilih untuk istirahat dan berdiam diri di Solo.

“Dah diem aja di Solo. Jangan keluyuran kemana mana lagi.
Udahan cosplay jadi presidennya,” sebutnya.

“Kita rakyat udah sebel. Ntar kita panggilin ICC loh!,” terangnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |