
FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Lima bulan menikah sejak 19 Oktober 2024 dengan pengusaha kaya raya, Haldy Sabri, Irish Bella mengungkap caranya meminta izin kepada kedua anaknya.
Menikah lagi saat usia anak-anaknya masih balita tentunya menjadi sebuah hal yang tidak mudah bagi Ibel.
Memberikan pengertian kepada putra-putrinya tentu menjadi PR yang harus dipikirkan matang-matang oleh mantan istri Ammar Zoni ini.
“Anak-anak Ibel kan masih pada kecil kan jadi kayak mau ngasih tahu mau nikah lagi. Terus mereka nikah tuh apa,” kata Irish dikutip @farrelathallarizky Kamis (13/3/2025).
Irish kemudian menjelaskan dengan bahasa yang sesederhana mungkin kepada anak-anaknya.
“Maksudnya tuh nanti kan dipanggilnya Padi papa Haldy, nanti Padi bakal tinggal di sini supaya bisa jagain abang terus, main sama abang terus,” kata Ibel.
Ternyata respon yang diberikan anak-anaknya sangat menyambut baik kehadiran Haldy. Ibel mengungkap anaknya sangat senang.
“Akhirnya mereka senang, happy nerima gitu,” jelasnya.
Dengan alasan ini, Ibel berani menerima pinangan Haldy meski belum lama menjanda.
“Memang itu salah satu yang buat pengen serius karena ngelihat kondisi anak-anak juga,” jelasnya.
Kian hari, Haldy dan anak-anaknya semakin dekat satu sama lain. Apalagi sosoknya menggantikan Ammar yang masih menjalani hukumannya.
“Apalagi yang gede umur 4 tahun bangga banget kalau dijemput sekolah, dianter,” pungkasnya. (Elva/Fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: