Prabowo Jemput Asprinya Menggunakan Pesawat Kepresidenan, Alex Frits: Spesial Banget Ya

1 week ago 18
Asisten pribadi (Aspri) Presiden Prabowo Subianto, Agung Surahman saat dijemput Pesawat Kepresidenan RI.

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Prabowo Subianto kembali jadi sorotan publik. Pasalnya, Ketua Umum Gerindra itu diketahui menjemput asisten pribadinya di Bengkulu menggunakan pesawat kepresidenan.

Tampak di media sosial kata kunci Aspri jadi trending topik di aplikasi X. Banyak yang menyoroti hal tersebut.

"Laki laki tidak bercerita. Tau tau jemput Aspri pakai pesawat Indonesia 😂😂😂. Efisiensi OMON OMON," tulis akun pegiat media sosial bercentang biru @KangManto123, dikutip Selasa (8/4/2025).

Hal serupa tampak di media sosial threads. Pegiat media sosial Alex Frits mengkritisi peristiwa itu.

"Hohoho…Seorang Presiden menjemput asprinya dengan menggunakan pesawat kepresidenan. Special banget ya asprinya! Bukannya penggunaan pesawat kepresiden bisa digunakan hanya untuk tugas negara?!," ujarnya.

Sebelumnya, Gubernur Bengkulu Helmi Hasan mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto transit di Bengkulu dalam perjalanan kunjungannya ke Malaysia untuk menjemput asisten pribadi presiden yang sedang berada di tanah kelahiran ibu negara pertama Fatmawati Soekarno itu.

"Ini sebenarnya kunjungan yang bersifat diam-diam, tetapi karena yang datang adalah presiden, tentu tidak mungkin tidak disambut. Kita bersyukur, ada pemuda asal Bengkulu yang dipercaya dan dicintai oleh presiden," kata Gubernur Bengkulu Helmi Hasan dikutip dari Antara, Senin (7/4/2025).

Helmi Hasan yang turut menyambut kedatangan Prabowo menjelaskan bahwa kunjungan ini bersifat pribadi. Prabowo datang ke Bengkulu untuk menjemput asistennya yang sempat tertinggal pesawat dan tidak bisa ikut rombongan ke Malaysia.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |