Pesan JK Pada Appi, Benahi Infrastruktur hingga Atasi Kemacetan di Makassar

1 day ago 5
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin saat bertemu Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla (JK)

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR — Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, H. M. Jusuf Kalla (JK), meminta Makassar dibenahi. Itu disampaikan langsung kepada Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin atau Appi.

Hal tersebut, disampaikan JK saat Appi menyambangi keduaman JK, di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu (16/4/2025) kemarin.

"Kemarin saya temui pak JK di kediaman untuk silaturahmi. Saya sebagai anak dan pak JK sebagai orang tua, saya minta wejangan berupa nasihat untuk membangun kota Makassar ke depan," kata Munafri, Kamis (17/4/2025).

"Memang saya minta waktu ke Pak JK untuk ketemu dan tentunya minta masukan dan saran kepemimpinan kami di Makassar," tambah Appi.

Mantan Bos PSM itu menyebutkan saran dan pesan-pesan penting dari JK sangat berharga. Mengingat JK sebagai tokoh dari Sulawesi yang sangat dihormati semua kalangan.

Selain itu, JK dinilai memiliki segudang pengalaman berharga dari kiprahnya sebagai wakil presiden (wapres) untuk dua pemerintahan yang berbeda.

"Pak JK punya segudang pengalaman di pemerintahan. Jadi saya sebagai anak minta arahan orang tua. Pak JK memberikan banyak masukan-masukan kepada kami," jelas Appi.

Setelah bertemu JK, Appi mengaku mendapat wejangan dari JK untuk menyelesaikan masalah serta melanjutkan pembangunan dengan inovasi baru di Kota Makassar.

Selain itu, kata Appi, JK juga berpesan kepadanya untuk siap menghadapi segala hal, termasuk menjadi saran dan masukan publik. Serta harus mengutamakan kepentingan rakyat.

"Pak JK tanya bagaimana Makassar? Kamu (Appi) barus berbuat baik untuk kepntingan masyarakat. Jaga baik-baik amanah dan kepercayaan rakyat Makassar," tutur Appi mengutip pesan JK.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |