
FAJAR.CO.ID,BALI -- Satu laga bertajuk Big Match bakal tersaji di pekan ke-24 kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.
Laga sengit ini bakal mempertemukan dua tim tangguh yaitu PSM Makassar dan Persija Jakarta.
Pertandingan PSM Makassar menghadapi Persija Jakarta akan berlangsung di Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (23/2/2025) pukul 16.30 WITA.
Menghadapi laga sengit, kedua tim baik PSM Makassar maupun Persija Jakarta sama-sama berambisi mengamankan tiga poin.
Khusus untuk tim tuan rumah PSM, mereka tentunya sangat butuh kemenangan untuk mengakhiri catatan buruk tak pernah menang di lima laga terakhir.
Pelatih Bernardo Tavares pun langsung tancap gas dengan menurunkan 11 pemain terbaiknya sejak menit awal.
Sang striker asing, Joao Albertine Pereira atau Balotelli masih harus absen di pertandingan ini karena akumulasi kartu merah.
Namun, masih ada nama penyerang asing lainnya Nermin Haljeta yang masih jadi tumpuan di lini depan.
Sisanya beberapa nama pemain pilar seperti Yuran Fernandes, Reza Arya Pratama, Aloisio Neto serta Syahrul Lasinari di lini belakang.
Masuk ke lini tengah ada beberapa nama seperti Ananda Raehan, Latyr Fall beserta Daisuke Sakai.
Berikut Daftar Susunan Pemain PSM Makassar Vs Persija Jakarta
PSM Makassar
(3-5-2): Reza Arya Pratama; Yuran Fernandes, Aloisio Neto, Syahrul Lasinari; Victor Luiz, Rizky Eka Pratama; Latyr Fall, Ananda Raehan, Victor Dethan; Daisuke Sakai, Nermin Haljeta.
Pelatih: Bernardo Tavares
Persija Jakarta
(5-4-1): Andritany; Rio Fahmi, Hansamu Yama, Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Andrade; Ramon Bueno, Syahrian Abimanyu, Ryo Matsumura, Witan Sulaeman; Marco Simic.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: