Dicekal ke Luar Negeri, Roy Suryo Klaim Punya Banyak Pendukung, Sosok Ini Bukan Kaleng-kaleng

2 hours ago 5
Roy Suryo (foto: Antara)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Tersangka kasus dugaan fitnah ijazah Presiden ke-7, Jokowi, Roy Suryo, menanggapi santai keputusan Polda Metro Jaya yang mencegah dirinya bepergian ke luar negeri.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu mengaku tidak terusik sedikit pun dengan kebijakan tersebut.

Bahkan, Roy menyebut dirinya justru menanggapi langkah kepolisian itu dengan kepala dingin.

"Ya, saya sih senyum saja ya menjawab adanya statement bahwa kami itu dicekal, enggak apa-apa," kata Roy Suryo, dikutip pada Sabtu (22/11/2025).

Meski ditetapkan sebagai tersangka dan dibatasi ruang geraknya, Roy memastikan bahwa dirinya tetap kooperatif dalam proses hukum yang sedang berjalan.

Sementara itu, Pengacara Roy Suryo Cs, Ahmad Khozinudin, menyebut pihaknya mendapatkan banyak dukungan untuk membongkar dugaan ijazah palsu Presiden ke-7 Indonesia, Jokowi.

Bukan hanya dari kalangan purnawirawan, Ahmad membeberkan bahwa dukungan itu juga datang dari para Jurnalis senior.

"Asyari Usman mendukung penuh perjuangan membongkar ijazah palsu dan menolak wacana perdamaian dalam kasus ini," ujar Ahmad kepada fajar.co.id, Sabtu (22/11/2025).

Dikatakan Ahmad, Mayjen TNI Purn Soenarko dan Brigjen TNI Purn Purnomo Hidayat, juga tegas mendorong agar tidak ada perdamaian.

"Tidak ada kata damai, tak ada kompromi atas segala bentuk kezaliman. Pesan-pesan serupa, terus mengalir deras menolak wacana damai," sebutnya.

Seperti diketahui, hal ini bermula dari pernyataan Ketua Komite Percepatan Reformasi Polri, Jimly Assyidiqy, yang mewacanakan forum mediasi untuk mendamaikan kasus ijazah palsu Jokowi.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |