Resmi Mualaf, Ruben Onsu Ucapkan Terima Kasih, Desy Ratnasari Beri Respons Menyentuh

1 day ago 8
 instagram @ruben_onsu Foto : instagram @ruben_onsu

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Kabar mengejutkan datang dari Ruben Onsu yang mengumumkan bahwa dirinya telah resmi menjadi mualaf. Kabar ini disampaikan langsung oleh Ruben melalui unggahan di akun Instagram pribadinya di penghujung Ramadan.

"Assalamualaikum. Mungkin ini saatnya saya bisa sampaikan, maafkan jika baru bisa saya sampaikan, karena saya ingin fokus ibadah. Sebagai manusia saya tak luput dari salah dan terus berusaha memperbaiki diri agar bisa menjadi lebih baik," tulis Ruben Onsu dalam unggahannya, dikutip @ruben_onsu Selasa (1/4/2025).

Dalam unggahan tersebut, Ruben juga mengungkapkan bahwa keputusannya untuk berpindah keyakinan tidak diambil secara tiba-tiba, melainkan melalui proses panjang.

Ia pun menyampaikan terima kasih kepada beberapa orang yang telah mendukungnya dalam perjalanan spiritualnya.

Selain Habib Usman bin Yahya, Ruben juga menyebut nama Kartika Putri, Lesti Kejora, dan Rizky Billar sebagai sosok yang banyak memberikan semangat dan dukungan.

"Terima kasih untuk @kartikaputriworld yang selalu baik dan tak henti menyemangati. Juga @lestikejora yang dari awal tak henti mendukung saya dalam berproses, menjadi pendengar yang baik, dan memberikan jawaban tanpa menyakiti orang lain," ungkapnya.

Ruben Onsu menegaskan bahwa keputusannya untuk menjadi seorang mualaf bukan karena paksaan dari siapa pun atau karena masalah pribadi tertentu.

"Semua keputusan ini sudah saya pikirkan lama, dan tidak ada kaitannya dengan rumah tangga yang pernah saya jalani. Ini bukan karena paksaan siapa pun. Semoga saya bisa istiqomah," lanjutnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |