Dugaan Korupsi Proyek Jalan Sumut, Umar Hasibuan Sebut Nama-nama Dekat Bobby

17 hours ago 8
Jokowi dan Bobby Nasution

FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Kader PKB, Umar Hasibuan membeberkan beberapa pejabat yang punya hubungan dekat dengan Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution.

Lewat cuitan diakun media sosial X pribadinya, Umar Hasibuan menyebut beberapa nama.

“Pejabat yg dekat Bobby Nst di lingkaran kekuasaan,” tulisnya dikutip Senin (30/6/2025).

Diantaranya ada, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sumatera Utara (Sumut) Topan Obaja Ginting

“Topan Ginting sdh ditangkap KPK,” sebutnya.

Selain Topan Ginting, masih nama lain seperti Alexander Sinulingga, Sulaiman Harahap dan Sutan Tolang Lubis

“Sulaiman Harahap pakai topi kepala inspektorat, Alexander Sinulingga (baju putih) kadis pendidikan dan Sutan Tolang Lubis (kepala BKD baju coklat kanan bawah,” ungkapnya.

Umar Hasibuan memberikan nama-nama sebagai saran langsung ke KPK.

“Nih @KPK_RI info buat kalian saja,” ujarnya.

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan kronologi dugaan suap proyek jalan milik Dinas PUPR Sumatera Utara dan Satuan Kerja Pembangunan Jalan Nasional (PJN) Wilayah 1 BBPJN Sumut Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

Hal ini terkait informasi dari masyarakat terkait infrastruktur di Sumut yang tak memadai sejak beberapa bulan lalu.

"Sehingga diduga ada tindak-tindak korupsi pada saat pembangunannya," kata Asep dalam konferensi pers di Gedung KPK.

Ini berkaitan dengan dugaan suap proyek jalan milik Dinas PUPR Sumatera Utara dan Satuan Kerja Pembangunan Jalan Nasional (PJN) Wilayah 1 BBPJN Sumut Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |