Apel Pagi Rutin Rutan Balikpapan Wujudkan Kedisiplinan dan Kesiapan Pegawai

2 months ago 43

HUMAS, BALIKPAPAN - Kepala Rutan Kelas IIA Balikpapan, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur, Agus Salim, memimpin apel pagi yang diikuti oleh seluruh pejabat struktural, serta komandan jaga, JFT, dan JFU Rutan Balikpapan pada Senin (11/11/2024).

Dalam amanatnya, Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai atas dedikasi dan kerja keras yang terus ditunjukkan dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Kepala Rutan Balikpapan juga menyampaikan pentingnya deteksi dini untuk menjaga keamanan rutan. Beliau menginstruksikan agar pemeriksaan lebih teliti, tidak hanya lemari atau pakaian, tetapi seluruh area kamar, termasuk dinding, lantai, dan kolong. “Hal-hal sepele jangan dianggap sepele, kita harus waspada jangan - jangan, ” tegasnya, Koordinasi antar-subsi juga ditekankan untuk memastikan seluruh kamar mendapat giliran deteksi dini secara menyeluruh dan optimal.

Kepala Rutan juga memberikan apresiasi khusus kepada rekan-rekan pengamanan atas inovasi dalam berinteraksi dengan warga binaan pada malam hari, terutama pada jam rawan. Pendekatan ini direkam melalui video dan dilaporkan kepada pimpinan sebagai bukti upaya peningkatan keamanan.

Pada kesempatan ini, Kepala Rutan Balikpapan mengingatkan Subsi Pengelolaan untuk memaksimalkan anggaran yang tersisa, mengingat akhir tahun semakin dekat. Subsi Bimbingan Kegiatan (Bimgiat), Beliau menekankan pentingnya koordinasi dengan pihak-pihak terkait guna memaksimalkan kegiatan pembinaan sesuai arahan Presiden dan Menteri. Subsi Pelayanan agar mempersiapkan rencana kerja terkait hak integrasi warga binaan

Penutup, Kepala Rutan Balikpapan menyampaikan kepada jajaran untuk memperkuat komunikasi dengan warga binaan. “Perkuat komuniskasi dengan baik jadikan mereka sebagai teman dengan tujuan utama merubah karakter kearah lebih baik dan paham berada dimana dan harus apa mereka saat ini juga kedepanya” tegasnya

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |